Majalahfakta.id – Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia tanggal 17 Agustus 2021 mendatang, sejak tanggal 1 Agustus para Babinsa jajaran Kodim 1710/Mimika terus memberikan imbauan kepada warga binaan untuk mengibarkan Bendera Merah Putih, baik di depan rumah, tempat-tempat umum maupun di perkantoran, di Kabupaten Mimika, Minggu (08/8/2021).
Hal serupa juga dilakukan para Babinsa dari Koramil 1710-04/Tembagapura. Para Babinsa dari Koramil 1710-04/Tembagapura mengajak dan mengimbau masyarakat binaan di Kampung Opitawak, Distrik Tembagapura Kabupaten Mimika untuk memasang Bendera Merah Putih.
Serka Anton Alom turut hadir mengatakan, telah mengajak warga meskipun suasana saat ini masih dihadapkan dengan pandemi Covid-19, akan tetapi semangat masyarakat harus tetap tumbuh mengibarkan Bendera Merah Putih. Satu diantara wujud penghargaan terhadap jasa-jasa para pahlawan bangsa.
“Kemerdekaan yang kita nikmati saat ini, semua adalah berkat pengorbanan para pejuang, mereka rela kehilangan harta benda, saudara, bahkan kehilangan jiwa demi kemerdekaan negara ini,” pungkas Serka Anton Alom. (ren)