Sebanyak 61 Binaan Rutan Kelas III Sinabang Dapat Remisi Khusus

Suparman, SH Kepala Rutan kelas III Sinabang saat menyerahkan surat Remisi Khusus kepada Narapidana.

Majalahfakta.id – Sebanyak 61 orang binaan Rutan kelas III Sinabang mendapat Remisi pada moment tahunan Islam Idul fitri 1443 H tahun 2022, sesuai surat keputusan mentri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia nomor : Pas – 609.PK.05.04 tahun 2022 tentang pemberian Remisi Khusus ( RK) idul fitri.

Surat keputusan mentri hukum dan hak asasi manusia RI tersebut langsung di laksanakan Kepala Rutan kelas III Sinabang. Pada senin 02/05/2022.

Moment tersebut para binaan rutan kelas III Sinabang sembari merayakan shalat berjamaah idul fitri 1443 H tahun 2022 tepatnya Mushallah Rutan kelas III Sinabang . Dalam kesempatan itu kepala Kelas III Sinabang mengatakan mengarahkan seluruh pegawai serta binaan menyaksikan pidato Mentri Hukum dan Hak Asasi Manusia melalui kanwil Propinsi Aceh secara virtual” singkat Suparman SH.

Selanjutnya moment itupun 61 binaan sangat berterima kasih pada keputusan Mentri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia atas Remisi Khusus (RK), walaupun satu bulan dari denda hukuman yang kami terima. Serta kami berterimakasih juga atas pelayanan Rutan Kelas III Sinabang yang mana kami selama menjalani hukuman banyak hal pendidikan agama dan serta sisi sosial didapat sangat baik selama di rutan” ucap mereka enggan sebut jati diri. (693)