FAKTA, BADUNG – Selaras dengan program Pemerintah Kabupaten Badung Ikatan Keluarga Alumni Perguruan Tinggi Kepamongprajaan (IKAPTK) Badung berbagi bersama masyarakat dalam acara Gathering Family di Desa Bongkasa Pertiwi, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung.
60 Paket Sembako dibagikan kepada masyarakat sebagai bentuk rasa syukur atas terbentuknya kepengurusan IKAPTK Kabupaten Badung yang diKetuai IGAK Suryanegara dan I Putu Eka Merthawan, periode 2023-2026.
Perbekel Desa Bongkasa Pertiwi mengucapkan terimakasih dan menyambut baik kegiatan yang dilaksanakan di Desa Bongkasa Pertiwi.
“Dengan adanya kegiatan bakti sosial di desa kami diharapkan kelak IKAPTK Badung mampu dan dapat berkontribusi baik dalam sosial maupun dalam hal lainnya sehingga nantinya akan berdampak positif kepada masyarakat yang lebih luas,” ucapnya.
Ketua IKAPTK Kabupaten Badung IGN Suryanegara menyambut baik acara yang dilaksanakan, Ia menilai kegiatan Bhakti Sosial dan Family Gathering menjadi awal momentum yang baik untuk kepengurusan IKAPTK yang baru. “Nantinya kegiatan ini dan kegiatan yang akan datang diharapkan selalu berdampak kepada masyarakat,” harapnya.(hms)