Bupati Batu Bara Zahir di Mata Masyarakat Desa Tanjung Prapat

Majalahfakta.id – Perhatian Bupati Batu Bara Zahir M.AP kepada masyarakat Desa Tanjung Prapat, Kecamatan Laut Tador begitu besar. Bupati Zahir antusias melihat kondisi masyarakat dengan datang langsung ke desa dan melihat lebih dekat warga yang dipimpinnya.

“Meskipun Desa Tanjung Prapat jauh dari Ibu Kota Kabupaten, Bupati Zahir antusias datang ke desa kami,” ujar Kades Tanjug Prapat, Aliman Saragih, saat dihubungi melalui telepon, Selasa (03/08/2021).

Menurut Kades Aliman Saragih, perhatian Bupati Zahir itu dapat dilihat dengan kasat mata, estafetnya Bupati Zahir rencanakan dilanjuti dengan pelaksanaan peningkatan dan  pembangunan jalan dari Simpang Laut Tador menuju Desa Tanjung Prapat.

“Pak Zahir juga sangat antusias melihat kondisi masyarakat Tanjung Prapat, dan beliau sering datang ke desa kami, untuk melihat lebih dekat masyarakat dibawah kepemimpinannya, “ungkap Aliman.

Lebih lanjut Aliman menyampaikan, Desa Tanjung Prapat pada tahun 2021 mendapat saluran APBD Kabupaten Batu Bara relatif besar.

“Yang disalurkan Pak Zahir antara lain, drainase sepanjang 600 meter, rabat beton 1  km, hotmix 4 m, lapen kebun 500 meter dan satu unit sumur di Dusun Satu, “ papar Aliman.

Kemudian Aliman juga menyampaikan terima kasih kepada Bupati Zahir sekaligus mantan anggota DPRD Sumatera Utara.

Perhatian Bupati Batu Bara juga mendapat respon dari salah seroang warga Desa Tanjung Prapat. “Pak Zahir bukan saja piawai dalam berkarir beliau juga sangat mahir melaksanakan niat dan janjinya untuk Batu Bara ini. Kami tetap dukung beliau untuk lebih baik, ” kata Hadi.

“Doa dan harapan kami masyarakat Desa Tanjung Prapat, kiranya Bapak Zahir dan keluarga diberikan kesehatan yang prima, agar dapat menjadi penaung dan pelindung Batu Bara, yang semakin tertata, “ pinta Aliman. (sur/wis)