Majalahfakta.id – Untuk memberikan dukungan kepada para Kafilah, Ketua TP PKK Ny. Maya Indriasari Zahir bersama Kabag Kesra Adenan Haris menghadiri secara langsung perlombaan Lomba Festival Seni dan Qosidah ke-25 tingkat Provinsi Sumatera Utara.
Baca Juga : Dua Oknum Anggota Brimob Diduga Terlibat ‘Serangan Fajar’ Pilkades di Tangerang
Perlombaan Festival ini berlangsung selama dua hari 11 dan 12 Oktober 2021, di Hotel Grand INNA, Medan. Selain memberikan kata – kata dukungan, Ketua TP PKK Batu Bara memberikan uang tali asih kepada para Kafilah.
Sebanyak 43 orang dari Kontingen Kabupaten Batu Bara, mengikuti semua kategori perlombaan. Yaitu kategori Rebana klasik remaja putera, Rebana klasik remaja putri, Pop religi kanak-kanak Puteri, Pop religi remaja putera, Bintang vokalis gambus kanak-kanak putri, Bintang vokalis gambus remaja puteri, Bintang vokalis gambus dewasa putra, Bintang vokalis gambus dewasa putri.
Baca Juga : Dugaan Baiat NII di Garut, Kemenag Terjunkan Tim Badan Litbang dan Diklat
Melihat hal ini, Ketua TP PKK Batu Bara senang, karena hal seperti sangat baik bagi anak-anak khususnya para remaja. Karena acara – acara seperti ini membuat para anak – anak dan remaja terhindar dari hal negatif seperti penyalahgunaan narkoba dan lain-lain.