FAKTA – Kepala Desa Sukakarsa Elang Suherlan Sarkasih berencana membangun GOR futsal ataupun yang dikenal dengan lapangan mini soccer di wilayah Desa Sukakarsa, Kecamatan Sukarame, Kabupaten Tasikmalaya tepatnya di kampung Sarongge.
Ia mengatakan telah mengadakan rapat dengan seluruh tokoh masyarakat dan sudah mendapatkan persetujuan dari BPD.
Adapun melihat prospek yang besar, olahraga futsal digandrungi berbagai usia.
Untuk itu semoga dengan dibangun nya GOR futsal di wilayah Desa Sukakarsa bisa memberikan pemasukan untuk pemerintah desa.
“Serta bisa menghidupkan perekonomian warga masyarakat di wilayah Desa Sukakarsa ini, ” tutupnya. (yanz/ijai)