Lebih lanjut Willy mengatakan, bergabungnya Sutiyoso bukan dalam posisi politik. Menurutnya, Sutiyoso akan lebih berperan seperti pembimbing untuk membantu transformasi dan regenerasi di internal Partai NasDem.
“Posisi beliau lebih kepada proses pengabdian dan dedikasi. Kalau dalam bahasanya Pak Surya (Ketua Umum NasDem Surya Paloh), transformasi dan regenerasi. Yaitu menyiapkan generasi baru, tentu butuh pembelajaran yang komprehensif dan kompleks,” tambahnya.
Baca Juga : Dampak PPKM Darurat, Stok Darah di UDD PMI Magetan Menipis
Bukan hanya itu, Willy juga menyebutkan, kehadiran Sutiyoso menjadi bukti Partai NasDem sebagai partai yang plural dan nasionalis. Sosok Sutiyoso dinilai bisa menjadi kekuatan dan motivasi bagi kader NasDem.
“Tentu dengan posisi beliau di Dewan Pertimbangan NasDem, akan banyak memberikan advice (nasihat) bagi partai. Ini juga menunjukkan, NasDem sangat plural dan garisnya tetap nasionalis,” ujar Wakil Ketua Badan Legislasi DPR RI itu.
Surya Paloh, kata Willy, menyambut baik bergabungnya Sutiyoso ke Partai NasDem. Anggota Komisi XI DPR RI itu mengatakan keduanya memang sudah bersahabat sejak lama. “Sangat terbuka, kan Pak Surya sendiri yang menerima Bang Yos. Beliau bersahabat dengan Pak Surya sudah sangat lama,” tukas Legislator NasDem dari dapil Jawa Timur XI (Bangkalan, Pamekasan, Sumenep, dan Sampang). (rud/ren)






