Daerah  

Peringati Hari Jadi ke 58 Kesehatan Nasional, Bupati Rejang Lebong Resmikan Puskesmas Kampung Melayu

Bupati Rejang Lebong Syamsul Effendi menandatangani prasasti tanda diresmikan Puskesmas Kampung Melayu.

FAKTA – Bupati Rejang Lebong Syamsul Effendi meresmikan Gedung Puskesmas Kampung Melayu. Pengukuhan Bunda Literasi dan Bakti Sosial Gerakan PKK dalam Rangka Hari Kesehatan Nasional ke-58, di Desa Kampung Melayu Kecamatan Bermani Ulu, Rabu (2/11/2022).

Bupati mengapresiasi telah selesainya rehab atau perbaikan Puskesmas Kampung Melayu. ” Kita berharap gedung baru ini dapat memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat,” kata Bupati Syamsul meminta agar Puskesmas Kampung Melayu dapat menjadi fasilitas pelayan primer sebagai pelayanan dasar bagi masyarakat di Kecamatan Bermani Ulu.

Kesempatan itu juga diserahkan 2 unit mobil Ambulance yakni untuk Puskesmas Kampung Melayu dan Puskesmas Sambirejo.

Kemudian Bupati juga memberikan bantuan sosial berupa sembako kepada perwakilan warga kurang mampu.

Dalam kesempatan itu juga diadakan sunat massal gratis, serta pemeriksaan kesehatan gratis.

Bahkan Kapolres turut membagikan bantuan sosial dalam gelaran Bakti Sosial tersebut.

Kapolres berharap setiap momentum yang diperingati akan menjadi spirit bagi kemajuan daerah.

“Hari Kesehatan Nasional ini kita jadikan momentum untuk terus membudayakan hidup sehat,” ucapnya.

Ia juga mengimbau kepada masyarakat khususnya jajarannya, untuk menerapkan gaya hidup sederhana.

Hadir juga dalam kesempatan itu Kadinkes RL Rehfi Meido, S.Km, Kapolres RL AKBP Tonny Kurniawan, Kepala Kemenag Rejang Lebong Nopian Gustari, Ketua Pengadilan Agama RL H Moh Muhibbudin.

Asisten II Bidang Pembangunan dan Perekonomian Dr Asli Samin, para kepala OPD Rejang Lebong, para camat di Rejang Lebong, Kasat Intelkam, Kapolsek Bermani Ulu Ipda Ibnu Sina Alfarobi, Pasi Ops Kodim 0409 RL Lettu Tasmi Basiroroni, Kepala Puskesmas Kampung Melayu, ibu-ibu PKK, para kepala Puskesmas dan masyarakat Bermani Ulu. (iju)