Pengendalian dan Pembatasan Mobilitas, Dua Kegiatan Utama Jajaran Polda Banten Selama PPKM

“Dalam kegiatan tersebut Satgas telah melaksanakan pembubaran kerumunan sebanyak 37 kegiatan, Razia Masker sebanyak 715 kegiatan dan Patroli Sosialisasi sebanyak 444 kegiatan,” ungkap Shinto Silitonga.

Selain itu, Polda Banten terus mengajak kepada seluruh masyarakat agar bersama-sama mematuhi protokol kesehatan guna memutus mata rantai penyebaran Covid -19.

“Mari bersama-sama kita patuhi 6 M, yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, membatasi mobilitas, dan menghindari makan bersama. Semoga dengan menerapkan protokol kesehatan ini kita semua terhindar dari penularan Covid-19,” tutup Shinto Silitonga. (ari/wis)