Terindikasi Gizi Buruk, Seorang Anak Terkulai Tak Berdaya di RS Kabupaten Sinjai

Majalahfakta.id – Padli (9) sedang terbaring di RS Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan sejak tanggal 1  November 2021 . Padli  berasal dari Kelurahan Kahu, Kecamatan Bontocani, Kabupaten Bone.

Keterangan yang dihimpun majalahfakta.id, anak ini diduga mengalami gizi buruk  dan mengharapkan uluran tangan. Kasma orang tua Padli mengatakan, anaknya sudah enam bulan mengalami kondisi seperti ini.

Dan sejak 1 November 2021 masuk rumah sakit. “Mudah-mudahan cepat pulang karena sudah ada perubahan sedikit, “ ujar Sudarmi, salah seorang keluarga. Walaupun ada BPJS,  orang tua kebingungan  untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari seperti makanan  yang bernilai gizi  orang tuanya yang hidup serba kekurangan apalagi juga bapaknya Padli juga sedang sakit . Kini berharap bantuan baik dari pemerintah maupun para darmawan demi kebutuhan hidup anak tersebut.

Terkait hal itu, Ketua Baznas Kabupaten Bone Drs H. Zaenal Abidin yang dikonfirmasi wartawan mengatakan, “InsyaAllah  untuk gizi buruk rencana staf akan menyerahkan pada Sabtu di Rumah Sakit Sinjai. (bhr)