Tekan Angka Kejahatan di Malam Hari, Polsek Gubeng, Surabaya Giatkan Patroli Masuk Keluar Kampung

Kapolsek Gubeng Kompol Eko Sudarmanto mengatakan, patroli kejahatan malam hari sudah berhasil menekan angka kejahatan dan kerawanan diantaranya balap liar.

FAKTA – Guna menekan angka kejahatan malam hari, Polsek Gubeng dengan mengoptimalkan kekuatan yang ada menggiatkan patroli masuk dan keluar kampung.

Hal ini seperti disampaikan Kapolsek Gubeng, Kompol Eko Sudarmanto, Selasa (4/06/2024).

Upaya itu dilakukan untuk mengantisipasi berbagai potensi tindak kejahatan dan menyasar sejumlah ruas jalan yang diperkirakan dilalui para pelaku tindak kejahatan.

“Patroli masuk kampung dan keluar kampung saya wajibkan agar masyarakat dapat merasakan kehadiran polisi dengan didukung kekuataan personel piket malam maupun opsnal dari Reserse,” ungkap Kompol Eko Sudarmanto.

Upaya melakukan penyisiran di jalan kampung bertujuan agar mempersempit gerak para pelaku tindak kejahatan.

“Dalam melakukan patroli kejahatan malam hari, personel Polsek Gubeng tidak sekadar berpatroli di jalan inti tapi juga menyisir jalanan kampung ditandai dengan bunyi klakson atau sirine,” beber Kapolsek Gubeng.

“Dengan membunyikan klakson atau sirine sebagai tanda bahwasannya Polisi hadir di lokasi tersebut meskipun pada pukul 01.00 dinihari hingga menjelang subuh,” jelas Kompol Eko.

Lebih lanjut dijelaskan, patroli tersebut dilakukan dengan cara berpindah-pindah lokasi berdasarkan karateristik wilayah tersebut.

“Apabila ada laporan dari masyarakat, personel Polsek Gubeng segera merespon dengan cara mendatangi, sehingga masyarakat dapat merasakan keamanan dan kenyamanan wilayahnya,” jelasnya.

Dari hasil patroli malam hari yang sudah dilakukan secara intensif, kerawanan yang sering terjadi berupa balap liar.

Terkait potensi adanya balap liar, Polsek Gubeng sudah melakukan berbagai upaya untuk menekan angka kerawanan tersebut.

“Di sejumlah titik yang biasa dilakukan balap liar sudah diantisipasi dengan disiagakan personel dan dilakukan penyekatan di titik tersebut diantaranya di traffic light (TL) Manyar,” ungkapnya.

Dalam upaya menekan aksi balap liar, Polsek Gubeng bersinergi dengan tiga pilar yakni Camat, Danramil dan Kapolsek.

“Tiga pilar tersebut bersama-sama melakukan penyekatan di titik lokasi tersebut agar tidak digunakan para anak muda yang akan melakukan aksi balap liar. Dan alhamdulillah beberapa bulan ini sudah tidak terjadi aksi tersebut,” ungkapnya.

Adanya upaya tersebut, Kompol Eko Sudarmanto juga mengimbau agar para masyarakat juga proaktif menjadi polisi untuk dirinya sendiri. (dry/nyo)