Utama  

SMPN 8 Surabaya Raih Adiwiyata Mandiri 2021

Majalahfakta.id – Berkat kebersamaan dan komitmen antara guru, karyawan, siswa, dan orang tua/wali murid SMPN 8 Surabaya, meraih penghargaan Adiwiyata Mandiri Tahun 2021, awal Desember lalu.

Adanya kemitraan antara pihak lingkungan hidup, SMPN 8 Surabaya mengaktifkan lagi Pokja LH. Tentu saja untuk meraih penghargaan bergengsi itu tak semudah membalikkan telapak tangan, namun dibutuhkan kerja keras dan dukungan semua pihak, terutama Masyarakat Sekolah.

Hingga sebelumnya bisa meraih Adiwiyata mulai dari tingkat Kota Surabaya Tahun 2014, tingkat Propinsi Jatim, Tingkat Nasional Tahun 2018, sampai meraih Adiwiyata Mandiri Tahun 2021. Adapun ikon Adiwiyata SMPN 8 Surabaya adalah Pandan Wangi, Pandan Wangi Betawi, dan Lidah Buaya.

Kepala SMPN 8 Surabaya, Drs. Sudjasmi Marginono, Msi mengatakan, merasa bersyukur meraih Adiwiyata Mandiri Tahun 2021. Dan bisa mempertahankan penghargaan bergengsi itu sangat berat. Makanya, ia berharap ke depan, SMPN 8 Surabaya menjadi sekolah Adiwiyata Pembelajaran dengan berbasis Lingkungan Hidup. (bam)