Semua  

POLDA PAPUA SOSIALISASI TERTIB LALU LINTAS ‘’INDONESIA MENUJU GEMILANG’’

KAPOLDA Papua, Irjen Pol Martuani Sormin MSi, membuka sosialisasi berlalu lintas yang diawali dengan jalan santai berhadiah bertempat di halaman  Kantor Gubernur Provinsi Papua, Sabtu (2/3/2019), pukul 06.00 Wit. Turut hadir Danlanud, Rektor Silas Papare, Ketua Pengadilan Tinggi Papua, Ketua Pengadilan Negeri Jayapura, Walikota Jayapura, Kapolres Kota Jayapura, Bupati Kerom, Bupati Sentani, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, paguyuban se-Kabupaten Kerom dan Kota Jayapura.

Kapolda Papua memberikan apresiasi bagi peserta jalan santai dan berharap dapat mengikuti sosialisasi tertib berlalu lintas serta menyaksikan atraksi cara berkendaraan yang baik. Juga turut meramaikan acara artis nasional, Duo Srigala.

Lanjut Martauani bahwa saat ini mobilitas transportasi berdampak positif dan juga berdampak buruk ketika pengguna jalan tidak mematuhi aturan lalu lintas. Menurut penelitian WHO dari PBB, 1,2 juta orang meninggal akibat kecelakaan berlalu lintas. Sedangkan di Indonesia terjadi 32 ribu kecelakaan di jalan raya dan di Papua 350 nyawa melayang tiap tahun. ‘’Semua korban akibat kelalaian menggunakan kendaraan dan di antaranya 60 persennya dari generasi muda’’.

Oleh sebab itu Presiden RI, Ir H Joko Widodo (Jokowi), menghimbau agar Polda Papua melakukan MILENNIAL ROAD SAFETY FESTIFAL.  Sosialisasi ini diikuti sekitar 7 ribuan orang yang memadati halaman Kantor Gubernur Papua. Harapan Kapolda Papua, dengan adanya kegiatan ini angka laka lantas di Papua  menurun. (F.1010)