
MIDDLESBROUGH melaju ke babak perempat final Piala Liga Inggris atau disebut Capital One Cup dengan menyingkirkan Manchester United melalui adu penalti di Stadion Old Trafford.
Dalam adu penalti tersebut, trio timnas Inggris, Wayne Rooney, Michael Carrick, dan Ashley Young gagal melancarkan eksekusi di titik putih berkat kecemerlangan kiper tim tamu, Tomas Mejias. Hanya Andreas Perreira yang mampu menggetarkan jala gawang tim tamu.
Sebaliknya, dari empat penendang Middlesbrough, hanya satu pemain yang gagal menunaikan tugasnya.
Hasil ini menjadi modal bagi Middlesbrough untuk menghadapi Everton pada babak perempat final.
Mengimbangi
Meski kini bermain di Divisi 1, Middlesbrough sanggup mengimbangi permainan kubu tuan rumah dalam kurun 2 X 45 menit dan dua kali perpanjangan waktu selama 30 menit.
Tim asuhan Aitor Karanka itu bertahan dengan disiplin dan sesekali menusuk jantung pertahanan Manchester United, termasuk tendangan Stewart Downing yang berpotensi membuahkan gol jika saja tidak ditepis kiper Sergio Romero.
Di sisi lain, ‘Setan Merah’ – julukan Manchester United – berkali-kali gagal menjebol gawang tim tamu walau menurunkan pemain-pemain andalannya, termasuk Memphis Depay dan Wayne Rooney.
Tersingkirnya MU dari ajang Piala Liga oleh klub di luar Liga Primer bukan pertama kali terjadi. MU pernah ditundukkan Crystal Palace di Old Trafford sewaktu klub itu masih berkiprah di Divisi 1 pada musim 2011-2012.
Hasil buruk dalam Piala Liga juga didapat Arsenal yang dikalahkan Sheffield Wednesday dengan angka telak 0-3. (BBC Indonesia) www.majalahfaktaonline.blogspot.com / www.majalahfaktanew.blogspot.com