Pesan dan Kesan Dinansyah Sebagai Pj Bupati Batola

FAKTA – Apel Senin (17/2/2025) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Barito Kuala berlangsung di Aula Selidah, Pj. Bupati Dinansyah sebagai Pembina menyampaikan pesan dan kesannya pada masa kepemimpinannya selama enam bulan.

Apel yang diikuti oleh para pejabat Esselon II, III dan staf itu disampaikan Dinansyah bahwa masa kepemimpinannya akan berakhir pada 20 Februari 2025. Dalam kesempatan itu Ia juga sampaikan ucapan terima kasihnya kepada Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Barito Kuala (Batola) Zulkipli Yadi Noor, pejabat dan pegawai atas dukungan dan sinergitas sehingga Pemerintahan Barito Kuala berjalan dengan baik dan lancar.

“Terima kasih banyak kepada Pak Sekda, kepala SKPD, pejabat dan seluruh karyawan/karyawati pemerintah Kabupaten Barito Kuala yang tiada henti mendukung,” katanya.

Ia juga sampaikan permohonan maafnya beserta istri seiring akan berakhirnya masa jabatannya. “Terima kasih dan mohon maaf sekaligus mewakili istri selaku Pj. Ketua TP PKK Kabupaten Barito Kuala seandainya ada kesalahan baik itu sengaja maupun tidak disengaja,” ujar Dinansyah yang juga menjabat sebagai Kepala BKD Provinsi Kalimantan Selatan.

Selain itu, Dinansyah juga memberikan pesan kepada seluruh pegawai untuk terus melanjutkan semangat dan sinergitas dengan pemimpin baru serta optimisnya kepada Bupati dan Wakil Bupati terpilih.

“Kepada seluruh pegawai dan pejabat untuk terus bersemangat, berintegritas, professional dalam rangka melaksanakan kegiatan-kegiatan pemerintahan dan juga saya berharap sinergitas antara pimpinan dan bawahan untuk terus ditingkatkan khususnya kepada pemimpin kita selanjutnya. Saya optimis bahwa kemajuan Barito Kuala akan tercapai sesuai harapan kita,” tutupnya. (F-913)