Daerah  

Pemerintah Kabupaten Sanggau Tahun Ini Buka Akses Jalan Sanggau Menuju Jangkang

Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air Kabupaten Sanggau John Hendri.

FAKTA – Setelah sekian lama tak tersentuh, Pemerintah Kabupaten Sanggau melalui Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air Kabupaten Sanggau, Kalbar berencana membuka akses jalan Kabupaten Sanggau menuju Jangkang.

Tahapan pekerjaan nya pun akan di mulai pada tahun 2023 ini.Itu sudah cukup direncanakan. Tapi ada beberapa ruas jalan yang harus dilewati. Seperti contohnya Jalan Sanggau menuju Jangkang, Jangkang ke daerah perbatasan.

Ini juga yang harus diprioritaskan khusus untuk tahun ini diperbaiki ruas jalan menuju semuntai -Kedukul.

“Itukan jalan kabupaten. Dan untuk anggarannya sudah kita persiapkan tahun ini. Kemudian bagaimana kedukul dan jangkang. Itu juga sudah ada dananya untuk tahun ini. Cuma tidak tuntas. Kalau Semuntai – kedukul tuntas itu cuma 7 kilometer, “ kata Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air Kabupaten Sanggau John Hendri.

Lebih lanjut, pembukaan akses jalan Kabupaten Sanggau – Jangkang agar mobilisasi tak akan memakan waktu yang lama, selain mendongkrak perekonomian masyarakat. (kin)