FAKTA – Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa beserta Ketua TP PKK Kabupaten Badung Rasniathi Adi Arnawa melepas Purna Tugas para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Badung, bertempat di Kriya Gosana, Puspem Badung, Senin (5/1/2025). Pada kesempatan tersebut Bupati Badung Wayan Adi Arnawa menyerahkan Penghargaan ASN Berprestasi Tingkat Nasional kepada Kadis Perindustrian dan Tenaga Kerja Kabupaten Badung I Putu Eka Merthawan dan Lurah Legian Ni Putu Eka Martini.
Bupati Badung Adi Arnawa dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas segala dedikasi selama mengemban tugas selaku Kepala OPD di Pemerintah Kabupaten Badung. Dirinya juga berharap kepada Kepala OPD yang purna tugas ini untuk tetap dapat menyumbangkan pemikiran-pemikirannya dalam memajukan pembangunan di Kabupaten Badung.
“Terima kasih atas kerja samanya, dedikasi dan kerja kerasnya selama ini untuk Pemkab Badung serta masyarakat Kabupaten Badung yang kita cintai bersama. Saya harap kedepan bapak-bapak tetap bisa berkontribusi dalam pembangunan Kabupaten Badung kedepannya,” ujarnya.
Sekda Badung IB. Surya Suamba dalam laporannya menyampaikan bahwa adapun beberapa Kepala OPD yakni diantaranya I Made Widiana terakhir bertugas selaku Kepala Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan Kabupaten Badung, I Nyoman Sujendra terakhir bertugas selaku Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kabupaten Badung, I Gede Wijaya terakhir bertugas selaku Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Badung, Anak Agung Ngurah Arimbawa terakhir bertugas selaku Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Badung, dan I Putu Eka Merthawan terakhir bertugas selaku Kepala Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Badung.
“Para senior kita ini, ada yang pensiun dari mulai bulan April 2025 hingga tanggal 1 Januari 2026. Terima kasih sekali lagi saya ucapkan kepada teman-teman dan senior-senior kami yang sudah menjalani tugas dengan baik dalam melayani masyarakat Kabupaten Badung,” ucapnya.
Turut hadir pada kesempatan ini, Ketua DWP Badung liviana Surya Suamba beserta anggota dan seluruh Kepala OPD di lingkungan Pemkab Badung. (hms)






