FAKTA – Kasus kebakaran yang menimpa Happy Song, salah satu tempat hiburan malam karaoke terbesar di Kota Tegal, meninggalkan cerita sedih tersendiri bagi para karyawan maupun LC (lady companion) atau istilah lamanya PL (pemandu lagu).
Akibat musibah tersebut bukan hanya menimbulkan kerugian materi bagi pengusaha tempat hiburan. Dampak lain ditimbulkan adalah para karyawan diliburkan. Termasuk para puluhan LC tidak bisa mengais rejeki di tempat hiburan karaoke tersebut.
Sebagaimana disampaikan Rara, nama samaran dirinya saat bincang-bincang dengan FAKTA menyampaikan, akibat musibah kebakaran aktifitas dirinya Happy Song terhenti. Semua karyawan libur dan liburnya sampai kapan waktunya tidak tahu.

“Saya tidak bisa bekerja sambil menunggu informasi dari pihak owner. Sedangkan para LC atau pemandu lagu kemungkinan akan mencari tempat hiburan karaoke lain sebagai tempat bekerja,” ujarnya.
Tambahnya, LC Happy Song kemungkinan banyak melamar di tempat hiburan karaoke lain. Sebagai diketahui jumlah tempat hiburan karaoke di Tegal marak. Para LC besar kemungkinannya bisa diterima bekerja.
“Sambil menunggu gaji yang belum terbayar bulan ini, Saya di rumah dulu. Penginnya keluar kota. Ke Cilacap atau Semarang untuk bekerja memenuhi kebutuhan keluarga ,” keluhnya.
Sebagaimana yang sudah tersiar tempat karaoke dan hiburan malam Happy Song di Kota Tegal, Jawa Tengah, terbakar pada Minggu (26/1/2025). Kebakaran pertama kali diketahui sekitar pukul 13.30 WIB dengan munculnya asap diatap bangunan Happy Song.
Empat mobil pemadam dari Kota Tegal dan Kabupaten Brebes dikerahkan untuk mengatasi kebakaran.
Petugas pemadam kebakaran dibantu TNI- Polri tak berani masuk ke ruangan, karena sangat berisiko mengancam keselamatan. Untuk memudahkan pemadaman, petugas menjebol tembok dengan alat berat.
Saat kebakaran terjadi, tempat karaoke ini belum buka. Karyawan pun belum ada yang berangkat, sehingga tak sampai menimbulkan korban jiwa. (sus)






