Daerah  

Negara Serahkan Santunan Rp15 Juta per Korban Bencana Padang Pariaman

Pemerintah menyerahkan santunan kepada ahli waris korban meninggal dunia akibat bencana hidrometeorologi yang melanda Kabupaten Padang Pariaman sepanjang 2025. Penyerahan dilakukan secara simbolis oleh Wakil Gubernur Sumatera Barat Vasco Ruseimy, didampingi Bupati Padang Pariaman John Kenedy Azis, di Pendopo Rumah Dinas Bupati Padang Pariaman, Karan Aur, Sabtu, 17 Januari 2026.

FAKTA — Pemerintah menyerahkan santunan kepada ahli waris korban meninggal dunia akibat bencana hidrometeorologi yang melanda Kabupaten Padang Pariaman sepanjang 2025. Santunan uang duka sebesar Rp15 juta per jiwa itu diberikan kepada 11 ahli waris dari total 13 korban meninggal dunia.

Penyerahan dilakukan secara simbolis oleh Wakil Gubernur Sumatera Barat Vasco Ruseimy, didampingi Bupati Padang Pariaman John Kenedy Azis, di Pendopo Rumah Dinas Bupati Padang Pariaman, Karan Aur, Sabtu, 17 Januari 2026. Selain santunan uang duka, pemerintah juga menyalurkan bantuan sembako dari Kementerian Sosial.

Bupati Padang Pariaman John Kenedy Azis mengatakan, bantuan tersebut merupakan bentuk kehadiran negara untuk meringankan beban keluarga korban. Ia meminta para ahli waris memanfaatkan santunan secara bijak, terutama untuk kebutuhan jangka panjang.

“Jika masih ada anak yang bersekolah, sebaiknya uang ini ditabung dan digunakan untuk pendidikan, bukan untuk kebutuhan yang bersifat konsumtif,” ujar John Kenedy Azis.

Wakil Gubernur Sumatera Barat Vasco Ruseimy menyampaikan belasungkawa kepada keluarga korban. Ia menegaskan pemerintah berupaya hadir tidak hanya pada masa tanggap darurat, tetapi juga dalam proses pemulihan pascabencana.

“Atas nama Pemerintah Provinsi Sumatera Barat, kami menyampaikan duka cita yang sedalam-dalamnya. Semoga peristiwa ini menjadi pembelajaran bagi kita semua,” kata Vasco.

Ia menambahkan, sesuai arahan Presiden Prabowo Subianto, pemerintah berkomitmen membantu pemulihan korban bencana, termasuk pembangunan hunian tetap dan hunian sementara, pemberian Dana Tunggu Hunian, serta dukungan perabot rumah tangga dan bantuan bulanan dari Kementerian Sosial.

Perwakilan Kementerian Sosial RI, Ketua Kelompok Kerja Pemulihan dan Penguatan Sosial Hijrah Manfaluty, menyatakan penyaluran santunan ini merupakan bagian dari komitmen pemerintah dalam mendampingi masyarakat terdampak bencana.

“Kementerian Sosial akan terus mendukung pemulihan sosial bagi korban dan keluarga terdampak di Padang Pariaman,” ujarnya.

Acara tersebut dihadiri Kepala Dinas Sosial Provinsi Sumatera Barat, unsur Forkopimda provinsi dan kabupaten, Sekretaris Daerah, jajaran kepala perangkat daerah, para camat, wali nagari, serta ahli waris korban. Suasana penyerahan berlangsung haru ketika Wakil Gubernur dan Bupati menyapa langsung keluarga korban dan mendengarkan kisah mereka saat bencana terjadi. (SS)