Daerah  

Keseruan Para Siswa SMA 19 Bone Isi Kegiatan Usai Ujian Semester

Porseni ini bertujuan untuk memupuk persaudaraan diantara siswa dan juga ditumbuhkan sportivitas dan kerjakeras dengan potensi yang dimiliki, juga menumbuhkan karakter yang baik.

FAKTA – Setelah ujian semester dilaksakan umumnya sekolah melaksanakan Porseni dan Keagamaan

Hal ini juga terlihat di SMA 19 Bone Jumat, 15 Desember 2023.

Kegiatan Porseni ini sudah mulai berlangsung beberapa hari yang lalu.

Berbeda dengan Porseni biasanya, kegiatan seni Cosplay yaitu penampilan dengan meniru karakter para tokoh , pahlawan dan profesi.

Menurut Kepala SMA 19 Bone Abdul Rauf Porseni ini bertujuan untuk memupuk persaudaraan diantara siswa dan juga ditumbuhkan sportivitas dan kerjakeras dengan potensi yang dimiliki, juga menumbuhkan karakter yang baik.

Terlihat tokoh proklamator Ir.Soekarno dan ibu Fatmawati ,Tokoh Habibie dan ibu Ainun.

Sedangkan untuk profesi menampilkan karakter polisi yang arif, tenaga kesehatan, guru yang mengajar diperdalaman dengan ikhlas, pengusaha. Ketika siswa nantinya lulus dapat memiliki karakter yang baik dimana pun berada.