Kecamatan Wajak Malang Peringati Hari Santri Nasional di Ponpes An-Nashr

FAKTA – Dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional Tahun 2025, yang diperingati setiap tanggal 22 Oktober. Dengan mengusung tema, ‘Mengawal Indonesia Merdeka, Menuju Peradaban Dunia’. Kecamatan Wajak Kabupaten Malang menggelar Upacara Peringatan Hari Santri. Di Pondok Pesantren (Ponpes) AN-NASHR Desa Sukolilo, Kecamatan Wajak, Kabupaten Malang, Rabu (22/10/2025).

Camat Wajak, Ir. Boedi Tjahjono bersama Muspika Kecamatan Wajak, turut hadir dan memberikan semangat kepada ratusan santri yang melaksanakan upacara bendera di halaman pondok pesantren An-Nashr.

Camat Wajak, Ir. Boedi Tjahjono, pada kesempatan tersebut mengatakan, bahwa Peringatan Hari Santri ini bukan sekedar seremoni, melainkan sebuah pengakuan atas peran historis dan kontribusi berkelanjutan para santri bagi bangsa dan negara.

“Hari Santri adalah momen untuk merefleksikan semangat perjuangan, ketekunan dalam menuntut ilmu, dan dedikasi kaum santri dalam membangun Negara Indonesia kedepannya lebih maju,” tutur Boedi Tjahjono.

Di era modern sekarang ini, peran santri tidak hanya terbatas pada pendalaman ilmu agama. Banyak sekali santri yang juga unggul dalam bidang sains, teknologi, sosial dan budaya. Para santri masa kini aktif berkontribusi di berbagai sektor pembangunan bangsa.

“Hari Santri Nasional mengingatkan kita bahwa semangat juang dan kecintaan pada ilmu pengetahuan dapat tumbuh dari berbagai latar belakang. Nilai-nilai yang ditanamkan dalam tradisi santri adalah aset berharga yang dapat mendorong kemajuan di berbagai bidang, termasuk dalam mencetak generasi masa depan bangsa yang berkarakter,” pungkas Camat Wajak.

Turut hadir pada peringatan Hari Santri di Ponpes An- Nashr Wajak. Diantaranya :
Kapolsek Wajak, AKP. Achmad Zainuddin, SH., MM. Danramil 0818/21Wajak, Kapten Arh. Pitono., Mustasyar MWC NU Wajak, KH. Abdul Manan, SP.d., Ketua Tanfidziah MWC NU Wajak, KH Fadli Adhim., Rais Syuriah MWC NU Wajak, H. Kholid Anwar., Wakil Rais Syuriah MWC NU Wajak, KH. Mukhlas Tajudin., Katib MWC NU Wajak, Drs. Akhmad Khoirudin., Ketua Muslimat NU Kecamatan Wajak, Nyai Hj. Khunaifiyah., Kepala Desa se-Kecamatan Wajak dan Pengurus MWC NU se Kecamatan Wajak. (mud)