FAKTA – Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Rejang Lebong (RL) Syahfawi dimutasi menjadi Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Sekretariat Daerah.
Pelantikan, Senin 18 September 2022 dipimpin Wabup RL Hendra Wahyudiansyah di ruang Sekda RL.
”Rotasi ini sebagai bentuk penyegaran.Untuk kekosongan jabatan Kadis Kesehatan, sementara diisi pelaksana harian Kepala Badan (Kaban) Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten RL M. Andhy Afriyanto,” ungkap Wabup.
Wabup mengatakan, untuk mengisi jabatan Kepala Dinas Kesehatan atau pelaksana tugas ke depannya, saat ini masih menunggu petunjuk Bupati.
”Masih menunggu Bupati pulang dari cuti. Mudah-mudahan Jum,at ini sudah ada keputusan, siapa yang akan menjabat pelaksana tugas dinas kesehatan,” ujar Wabup Hendra.
Diketahui, saat ini organisasi perangkat daerah yang dijabat pelaksana tugas yakni Dinas Lingkungan Hidup, Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah.
Serta, Dinas Kesehatan Kabupaten RL yang dijabat pelaksana harian. Sementara itu beredar info dalam waktu dekat Pemkab RL akan menggelar mutasi besar besaran untuk mengisi jabatan yang kosong hingga mengisi pejabat yang pensiun. (iju)






