UPAYA pembebasan dua WNI yang disandera OPM di Papua Nugini terus dilakukan. Pemerintah menegaskan tidak akan mengalah dari tekanan pihak mana pun.
“Instruksi presiden, kita tidak pernah mau mengalah dengan tekanan-tekanan siapa pun,” ujar Menko Polhukam RI, Luhut Panjaitan, di Istana Negara, Jakarta, Rabu (16/9/2015).
Pemerintah melalui Kementerian Luar Negeri terus berkoordinasi dengan pemerintah Papua Nugini. Luhut mengaku belum mendapat informasi terkini terkait upaya pembebasan 2 WNI tersebut.
Yang jelas, Luhut kembali menegaskan bahwa kita tidak boleh mengalah dari tekanan dari pihak mana pun, termasuk kelompok separatis. (Detik.com) www.majalahfaktaonline.blogspot.com / www.majalahfaktanew.blogspot.com