Hadiah HUT ke-80 RI, Naik Bus Transjatim 17-18 Agustus, Gratis, Ini Pesan Kepala Dishub Jatim

Selama dua hari, tepatnya pada 17-18 Agustus 2025, masyarakat dapat menikmati perjalanan menggunakan Bus Transjatim secara gratis di seluruh koridor. (Foto : Dishub Prov. Jatim)

FAKTA –Menyambut peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia, Pemerintah Provinsi Jawa Timur memberikan kejutan manis bagi warganya.

Selama dua hari, tepatnya pada 17-18 Agustus 2025, masyarakat dapat menikmati perjalanan menggunakan Bus Transjatim secara gratis di seluruh koridor.

Kebijakan ini berlaku untuk semua jenis layanan, kecuali tipe Luxury yang tetap berbayar.

Kepala Dinas Perhubungan Jawa Timur, Nyono, mengungkapkan kebijakan ini merupakan bentuk hadiah dari Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, untuk seluruh warga.

“Sesuai arahan Ibu Gubernur, naik bus Transjatim gratis pada 17-18 Agustus 2025, kecuali yang Luxury,” jelasnya saat dikonfirmasi, Senin (11/8/2025).

Ia menegaskan, kebijakan ini diharapkan bisa menambah kemeriahan sekaligus memudahkan mobilitas warga selama momen istimewa tersebut.

Transjatim yang kini menghubungkan berbagai kota dan kabupaten di Jawa Timur telah menjadi salah satu moda transportasi andalan masyarakat.

Dengan armada yang nyaman dan tarif terjangkau, program gratis ini diyakini akan menarik minat penumpang lebih banyak.

Selain itu, Pemprov Jatim juga ingin mengajak masyarakat untuk semakin mengenal dan memanfaatkan transportasi publik yang aman, terjangkau, dan ramah lingkungan.

Penggratisan ongkos Bus Transjatim ini juga diharapkan dapat mengurangi penggunaan kendaraan pribadi selama libur perayaan kemerdekaan.

Dengan begitu, kemacetan dapat ditekan dan polusi udara berkurang.

“Kami ingin kebahagiaan HUT ke-80 RI ini bisa dirasakan semua orang, sekaligus menjadi momentum untuk mengedukasi warga agar lebih mencintai transportasi publik,” ungkap Nyono.

“Masyarakat dapat merasakan keringanan ongkos transportasi dan dapat membantu memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-80 Republik Indonesia,” ujarnya.

Selain itu juga untuk mengkampanyekan moda transportasi umum kepada masyarakat Jawa Timur. “Bahwa naik mobil penumpang umum juga aman dan nyaman,” jelasnya.

Sampai saat ini sudah ada 5 koridor Transjatim yang sudah beroperasi. Koridor 1 rute Sidoarjo-Surabaya-Gresik, Koridor 2 (Mojokerto-Surabaya), Koridor 3 (Mojokerto-Gresik), Koridor 4 (Gresik-Lamongan), dan Koridor 5 (Surabaya-Bangkalan). 26 Mei 2025, Transjatim korido VI baru diresmikan untuk melayani rute Sidoarjo – Mojokerto melintasi kawasan industri Ngoro.

Sementara Transjatim Luxury beroperasi di rute Surabaya – Gresik – Lamongan – Sidoarjo. Jika bus Transjatim tarif bus Transjatim reguler hanya Rp 5.000 untuk sekali jalan, Tarif khusus Bus Transjatim Luxury dipatok dari Rp 15.000 hingga Rp 30.000 sekali jalan. (nyo/hms)