Semua  

GUBERNUR PAPUA MENJADI INSPEKTUR UPACARA HUT RI KE-74

Gubernur Papua, Lukas Enembe SIP MH, saat menjadi Inspektur Upacara Peringatan HUT RI Ke-74 di Stadion Mandala Dok V Jayapura, Sabtu (17/8/2019), pukul 09.30 Wit.
Gubernur Papua, Lukas Enembe SIP MH, saat menjadi Inspektur Upacara Peringatan HUT RI Ke-74 di Stadion Mandala Dok V Jayapura, Sabtu (17/8/2019), pukul 09.30 Wit.
Gubernur Papua, Lukas Enembe SIP MH, saat menjadi Inspektur Upacara Peringatan HUT RI Ke-74 di Stadion Mandala Dok V Jayapura, Sabtu (17/8/2019), pukul 09.30 Wit.
Gubernur Papua, Lukas Enembe SIP MH, saat menjadi Inspektur Upacara Peringatan HUT RI Ke-74 di Stadion Mandala Dok V Jayapura, Sabtu (17/8/2019), pukul 09.30 Wit.

PERSATUAN dan kesatuan bangsa Indonesia dilandasi oleh jiwa cinta tanah air. Hidup dalam tatanan budaya yang beraneka ragam namun selalu dalam bingkai NKRI dan Bhineka Tunggal Ika. Demikian sambutan Gubernur Papua, Lukas Enembe SIP MH, saat menjadi Inspektur Upacara Peringatan HUT RI Ke-74 yang dilakukan dengan sederhana namun memiliki nilai kesatuan dan persatuan serta menanamkan rasa berbangsa dan bernegara dan bangga menjadi Warga Negara Republik Indonesia yang dilaksanakan di Stadion Mandala Dok V Jayapura, Sabtu (17/8/2019), pukul 09.30 Wit.

Turut hadir Muspida dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Danlantamal X  Papua, Silas Papare, Polda Papua, ASN, TNI, Polri, Satpol PP, Pemadam Kebakaran,  Basarnas, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Ormas, BUMN, BUMD, mahasiswa,  pelajar SMP dan SMA .

Pasukan pengibar bendera merah putihnya adalah pilihan terbaik dari putra putri terbaik bangsa yang berasal dari SMA dan SMK se-Papua. Di antaranya, penerima duplikat bendera merah putih adalah Esye Waroi dari SMA Kesehatan Jayapura, pembentang benderanya adalah Yermias Merautje, siswi SMA Taruna Bhakti, pengatur tali benderanya Arcilaus Burwos, siswa SMAN 3 Jayapura, pengerek benderanya Jonathan Geslefo dari SMA Kalam Kudus Jayapura, Komandan Kompinya Kapten CAJ  Mario Febriano Kasiyo yang sehari-hari menjabat Ajendam Cendrawasih. Komandan Upacaranya Letkol Infantri Cahyo Prasetia, lulusan Akademi Militer (Akmil) tahun 2001 dan jabatannya sekarang Komandan Secatam XVII Kodam Cendrawasih. Perwira Upacaranya Mayor Infantri Untung Iswahyu, lulusan Akmil tahun 2004.

Seusai upacara, dimeriahkan dengan atraksi berlalu lintas dari Polisi Cilik Binaan Polda Papua dan tarian Yosim Pancar. (F.1010)