Majalahfakta.id – Relawan Jogoboyo Kecamatan Tegalsari beserta jajaran RT, petugas Puskesmas Dr.Soetomo serta Dinkes Kota Surabaya mengevakuasi warga Wonorejo penderita TBC, Minggu (23/5/2021).
Pasien atas nama Wini Pratiwi (31) menderita TBC akut. Berdasarkan keterangan pasien menderita TBC sejak awal tahun 2020 hingga sekarang.
“Pasien tidak tertanggani karena pihak keluarga takut jika dibawa ke rumah sakit karena biaya pengobatan tidak terjangkau,” ujar Nur Lailiah, Ketua RT 02 RW 02 Kelurahan Wonorejo, Kecamatan Tegalsari, Surabaya.
Ikut serta dalam evakuasi, Edy Ketua Jogoboyo Tegalsari, dr. Murti dari puskesmas Dr. Soetomo dan petugas Dinkes Kota Surabaya
Nur menjelaskan, dengan adanya kepedulian para relawan serta dibantu dari puskesmas, sangat membantu warganya yang kebanyakan tergolong mayarakat berpenghasilan rendah (MBR) dan sudah setahun tidak tersentuh.
Saat ini pasien dievakuasi menuju ke RS.Soewandi untuk mendapatkan perawatan medis yang lebih baik. (dry/ris/ren)






