Utama  

Dinyatakan Positif Covid-19, Warga Bangkalan Kabur setelah Test Antigen

Majalahfakta.id – Penyekatan di Jembatan Suramadu untuk warga Madura yang akan masuk Surabaya terus berlanjut hingga kini, setelah menyusul lonjakan kasus Covid-19 di Bangkalan.

Petugas gabungan pun berhasil mengidentifikasi ratusan warga yang melintas di Jembatan Suramadu dengan hasil positif Covid-19. Satu diantaranya warga Bangkalan inisal MS.

Berdasarkan hasil Rapid Tes Antigen tertanggal Senin (07/6/2021), Surat berkop Pemerintah Kota Surabaya Dinas Kesehatan UPTD Puskesmas Asemrowo dengan nomor urut 29, MS dinyatakan positif.

Baca Juga : Melintas Jembatan Suramadu, Pengendara Wajib Test Swab Antigen

Namun, MS tidak mengikuti upaya yang diterapkan Satgas Covid-19 terkait bila ditemukan ada warga yang dinyatakan positif. MS justru melarikan diri ke arah Surabaya, seperti video yang diterima redaksi majalahfakta.id dengan durasi sekira 13 detik.

Dalam video tersebut terlihat Kasatlantas AKP Eko Adi Wibowo didampingi seorang tenaga kesahatan dengan menunjukkan hasil tes milik MS. “Mohon ijin Komandan, ini warga Bangkalan yang diswab hasilnya positif. Tapi yang bersangkutan melarikan diri ke arah Surabaya,” kata AKP Eko dalam video.

Baca Juga : Penyekatan Pelabuhan Tanjung Perak, Ini yang Dilakukan Camat Pabean Cantian

Kabar terbaru yang diterima redaksi majalahfakta.id, petugas ternyata sudah berhasil mengamankan MS setelah diketahui berada di rumahnya, Bangkalan. (ren)