Tercium Bau Mirip Bangkai, Seorang Penghuni Kos Terkejut Temukan Ini

Majalahfakta.id – Seorang penghuni kos semula merasa curiga dengan bau menyengat mirip bangkai. Saat mendatangi sumber bau dari salah satu kamar kos tetanganya, sontak terkejut saat melihat sesosok mayat yang sudah membusuk di Jalan Manukan Tohirin No 24 RT 08 RW 01, Kelurahan Manukan Kulon, Kecamatan Tandes, Surabaya  Selasa (27/4/2021).

Saksi mata menemukan tetangga kosnya sudah tergeletak dan terbujur kaku mengenakan celana pendek warna hitam dan tanpa mengenakan baju. Belakangan diketahui, mayat tersebut tidak beridentitas. Tetangga korban hanya mengenal sosok tersebut atas nama Rudianto (45) asal Flores, Nusa Tenggara Timur.

Kronologinya, saksi mata sekira pukul 16.00 WIB mencium bau menyengat dari kamar kos, sempat dikira bangkai tikus namun saat dicari sumber dari bau tersebut mengarah pada kamar korban.

Saat dibuka kecurigaan tersebut mengarah pada sesosok laki – laki yang sudah dalam keadaan meninggal dunia. Selanjutnya saksi melaporkan kejadian tersebut ke petugas setempat dan diteruskan ke command center untuk ditindaklanjuti.

Tim Inafis dari Polrestabes Surabaya yang sudah berada di lokasi selanjutnya mengidentifikasi jenazah dan selanjutnya dibawa ke kamar jenazah RSUD Dr Soetomo. Pihak Kepolisian pun melakukan penyelidikan terkait identitas atau keberadaan keluarga korban. (ren)